Senin, 23 Juni 2008

DEMAM PIALA EROPA 2008 ( 3 )

Berakhir sudah babak 8 besar dini hari tadi ( senin 23 Juni 2008 ) WIB. Dengan demikian lengkaplah sudah 4 kesebelasan yang maju ke babak semi final, yaitu ; Jerman, Turki, Rusia dan Spanyol.
Banyak kejutan yang terjadi dan begitu banyak orang yang tidak percaya apa yang terjadi dalam kancah perhelatan turnamen akbar ini. Kesebelasan- kesebelasan yang diunggulkan lolos babak selanjutnya akhirnya kandas ditangan tim-tim kemarin sore. Siapa yang mengira kesebelasan Portugal yang begitu perkasa pada babak penyisihan begitu mudahnya disingkirkan oleh kesebelasan Jerman. Kroasia yang meraup nilai sempurna di babak penyisihan harus tersingkir dengan tragis dikalahkan oleh semangat yang pantang menyerah dari tim turki ( seyogjanya tim kita PSSI bisa meniru semangat pantang menyerah tim Turki ).
Dan lebih tragisnya tim Belanda yang begitu dominan di babak penyisihan begitu berhadapan dengan Rusia seperti tim yang baru belajar sepakbola, seperti didikte permainannya oleh tim Rusia. Dan partai terakhir antara Italia melawan Spanyol berakhir dengan kemenangan Spanyol melewati adu finalty. Partai ini berlangsung lambat dan kurang menarik dan akhirnya tim Spanyol bisa mengakhiri kutukan selama 88 tahun tidak bisa mengalahkan Italia dalam turnamen resmi, baik piala eropa maupun piala dunia.
Dengan demikian partai semi final akan mempertemukan Jerman melawan kuda hitamTurki dan Spanyol melawan Rusia.
Partai Jerman vs Turki akan berlangsung menarik ! tim panser akan semakin panas mesinnya melawan tim dengan semangat tinggi. Kedua tim hampir sama filosofi permainannya kerena pelatih Turki dan pemainnya banyak menimba ilmu sepakbola dari Jerman. Tapi sayang Turki tidak bisa tampil dengan kekuatan penuh karena banyak pemainnya terkena akumulasi kartu kuning dan juga banyak yang cedera. Akan tetapi pelatih Turki sudah menjanjikan akan bermain impresif seperti waktu mengalahkan Kroasia.
Partai Spanyol vs Rusia juga akan berlangsung menarik ! karena kedua tim banyak diisi oleh mayoritas pemain berusia muda. Akankah Rusia bisa mengatasi Spanyol kita tunggu saja aksi-aksi menawan dari kedua tim.
Pada kejuaraan ini apakah akan muncul juara baru ? ataukah Jerman akan bertemu Spanyol di final ? Kita tunggu saja kejutan apalagi yang terjadi