Selasa, 11 November 2008

STUDY TOUR TO THE MALANG UNIVERSITY ( UM )

Hari ini tepatnya hari sabtu tanggal 8 Nopember 2008, sekolah kita ngadain Study tour ke Universitas Malang ( UM ). Kegiatan ini khusus buat siswa kelas 9. Kita dibagi menjadi 5 kelompok yang udah ditentuin. Kita mulai berangkat dari sekolah sekitar pukul 08.00 WIB dengan menggunakan 4 buah bus. Emank sih agak berdesakan n' panas lagi, tapi itu semua nggak ngurangin semangat kita buat even yang mungkin jarang diadain di sekolah kita ini.
sekitar jam 9 kurang, kita udah nyampe di halaman kampus UM, setelah turun dari bus anak-anak langsung beraksi dengan gaya mereka yang narziez dengan kameranya masing-masing. After that, kita mulai masuk ke lab- lab yang udah ditentuin. ada 5 lab yang akan kita kunjungin.
First, kita masuk ke lab bio tumbuhan yang mempelajari tentang osmosis, plasmalisis, n' transpirasi. Di lab ini kita tahu bedanya larutan pekat (Hipertonis ) n' larutan encer ( Hipotonis ) Kalian tau nggak ??? ternyata kentang yang dimasukin ke tabung reaksi yang berisi air gula bisa terapung lho ? Tau nggak kenapa ? bacause air gula tuh konsentrasinya melebihi air di dalam kentang itu, yang nyebabin air dalam kentang keluar n' kentang jadi ringan.
And then kita masuk ke lab mikrobiologi. Disana kita mempelajari tentang pemanfaatan mikroba dalam pembuatan nata de coco. Kalian tau nggak sih, apa nama bakterinya ? Yupz, namanya Acetabacter Xylinum.Kalao kalian mau buat nata de coco, bahan-bahan yang perlu disiapkan yaitu :



  1. air kelapa
  2. kecambah kacang hijau
  3. Gula Pasir
  4. Asam cuka glasial
  5. Yeast
  6. Strarter nata de coco

Alat-alat yang digunakan :

  • Saringan
  • Alat untuk memasak ( wadah, kompor )
  • Botol yang sudah disterilkan
  • Kertas ( yang baik kertas samak )
  • Lemari penyimpan yang bersih dan bebas kecoa atau binatang lainnya.

Langkah - langkah kerjanya sebagai berikut :

  1. Saringlah 1000 ml air kelapa, kemudian tambahkan dengan 100 gram gula pasir, 0,25 gram ragi roti, ekstrak kecambah atau sari kecambah kacang hijau ( 100 gram kecambah direbus bersama dengan 250 ml air lalu disaring )
  2. Didihkan larutan tersebut selama 15 menit, matikan kompor, lalu tambahkan 25 ml asam cuka glasial ( asam cuka keras )
  3. Masukkan ke dalam botol yang telah disetrilisasi, lalu ditutup dengan kertas samak yang sudah disediakan dan biarkan sampai dingin.
  4. Tambahkan larutan induk ( stater ) nata de coco dengan perbandingan antara larutan induk : larutan air kelapa = 1 : 5
  5. Simpan larutan di tempat gelap dan tidak terguncang selam 4 - 5 hari
  6. Bila terbentuk selaput tipis berwarna pada permukaan larutan, berarti larutan induk telah siap digunakan

Larutan induk juga dapat dibuat dengan cara :

  • Kupaslah 2 buah nanas masak, kemudian nanas diparut sampai halus
  • Masukkan ke dalam botol bermulut leher ( misalnya : botol selai yang bersih )
  • Tambahkan 2 sendok gula pasir dan diaduk kemudian tutuplah botol dengan kain kasa rangkap
  • Tutuplah sampai 3 atau 5 hari hingga terbentuk lapisan berwarna putih pada permukaan larutan nanas tersebut.
  • Cairan nanas dapat digunakan sebagai pengganti biakan bakteri Acetobacter Xylinun

Pada pukul 10.27 lab kultur jaringan menjadi tujuan kita selanjutnya. Kultur jaringan adalah suatu teknik memperbanyak tanaman dengan menggunakan jaringan. Keuntungan kultur jaringan :




  1. Memperbanyak tanaman dengan cepat
  2. Tak tergantung pada musim
  3. Hemat lahan, tenaga, waktu dan biaya
  4. Bibit tanaman yang dihasilkan lebih sehat, bebas hama karena pertumbuhannya dikendalikan dalam laboratorium
  5. Menghasilkan bibit-bibit yang unggul

Kendala- kendalanya antara lain :

  • Biayanya besar
  • Sulitnya menemukan media

So, kalo kalian mau nyoba praktek tentang kultur jaringan kalian harus memperhitungkan semua kendala n' keuntungannya. Setelah puas belajar tentang kultur jaringan kita lanjut ke lab. ZOOLOGI. Di sini, kita belajar tentang binatang Avertebrata n' binatang Intervebrata. Binatang Avertebrata itu contohnya adalah Amoeba, binatang yang satu ini punya bentuk yang unik tapi agak nggak karuan. Nah ... selain itu binatang intervebrata juga nggak kalah unik lho ! contohnya Molusca, Perifera, Acropora n' Planarta. Yang dijelasin disini adalah Molusca, ciri-ciri dari binatang invertebrata yang satu ini adalah :

  • Aplocopora : nggak punya cangkang

  • Polyplochopora : tubuhnya oval dan lempeng

  • Bivalvia : Berkelamin ganda

  • Chepolopoda : memiliki kaki dan tangan

Nah ................ selesai udah di lab zoologi..........

Abiz keluar dari lab Zoologi, kita-kita nunggu buat masuk ke lab Fisio hewan dan manusia. Di lab ini kita bisa mengetes golongan darah, tekanan darah and tekanan pembuluh vena. Emang sih awalnya anak-anak pada takut waktu dites golongan darahnya. Tapi waktu udah di tes ternyata nggak sesakit yang kita bayangin kok !
So, jangan merasa takut buat tes golongan darah kalian !

Pada pukul 12.30 5 kelompok yang ada semuanya telah selesai memasuki semua lab yang ada. Akhirnya selesailah kunjungan kami ke laboratorium Biologi Universitas Malang ( UM )







( Catatan Perjalanan oleh : IFFATUR ROSYIDAH 9F, IDELIA T 9F n' YUSRIN YUTIKA 9F )